23/10/2025
Berita Utama

Satgas Ops Damai Cartenz Ungkap Jaringan Senjata KKB: MRP Beri ApresiasI

Jayapura, 17 Maret 2025 – Wakil Ketua II Majelis Rakyat Papua (MRP) dari Pokja Adat, Max Abner Ohee, yang juga menjabat sebagai Ketua Barisan Merah Putih Republik Indonesia Papua (BMP RI-Papua), memberikan apresiasi kepada Polri atas keberhasilan Satgas Ops Damai Cartenz-2025 dalam mengungkap jaringan pemasok senjata api dan amunisi kepada Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua.

Dalam pernyataannya di Kota Raja, Kota Jayapura, pada Senin (17/3), Max Ohee menyebutkan bahwa keberhasilan ini merupakan langkah penting untuk memastikan keamanan dan keselamatan masyarakat Papua dari ancaman KKB.

“Kami mengapresiasi kerja keras Satgas Ops Damai Cartenz-2025, yang telah menjalin kerja sama erat dengan Polda Papua, Polda Papua Barat, Polda Jawa Timur, dan Polda DIY. Keberhasilan ini menunjukkan komitmen aparat keamanan dalam menjaga stabilitas keamanan di Tanah Papua,” kata Max Ohee.

Ia juga mengungkapkan harapannya agar Satgas Ops Damai Cartenz-2025 tetap bekerja dengan dedikasi tinggi guna menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif bagi seluruh warga Papua.

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 merupakan satuan tugas yang dibentuk oleh Polri untuk menangani gangguan keamanan di Papua, khususnya terkait aktivitas KKB. Aparat keamanan terus melakukan langkah strategis untuk menjaga stabilitas dan keamanan di Tanah Papua.

Related posts

Brigjen Pol. Faizal Ramadhani Hadiri Tasyakuran Kenaikan Pangkat Komjen Matius Fakhiri

Jubir News

The Importance of Security Stability Ahead of the 2024 Regional Elections in Dogiyai Regency

Jubir News

The Handover of the Suspect in the Murder Case in Wamena Becomes Proof of the Seriousness of the Task Force Operation Peace Cartenz in Maintaining Justice in Papua*

Jubir News