Timika, 31 Oktober 2025 — Pada Jumat sore sekitar pukul 15.00 WIT, personel Satuan Tugas Humas Operasi Damai Cartenz 2025 Posko Timika melaksanakan kegiatan sosial berbagi kasih kepada masyarakat yang membutuhkan di Kabupaten Mimika.
Kegiatan dimulai dengan pembagian makanan dan minuman kepada warga di sekitar Jalan Kabupaten Mimika. Sasaran utama kegiatan ini ialah para pekerja jalanan, pengangkut sampah, dan anak-anak yang membutuhkan bantuan.
Setelah proses pembagian selesai, personel Satgas Humas, yakni Bripda Annisa Mahardika dan Bripda Alfesa Hafiz Bagaskara, juga menyempatkan diri untuk berinteraksi dan berbincang santai dengan warga. Momen tersebut dimanfaatkan untuk mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat setempat.
Menanggapi kegiatan tersebut, Kepala Operasi Damai Cartenz 2025, Brigjen Pol. Dr. Faizal Ramadhani, S.Sos., S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan sosial ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga menumbuhkan rasa kepedulian.
“Kami ingin menunjukkan bahwa kehadiran aparat bukan hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam berbagi kepedulian dan meringankan beban masyarakat,” ujar Brigjen Pol. Faizal Ramadhani.
Sementara itu, Wakil Kepala Operasi Damai Cartenz 2025, Kombes Pol. Adarma Sinaga, S.I.K., M.Hum., mengimbau masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Ia juga mengingatkan agar warga tidak mudah terprovokasi oleh pihak-pihak yang ingin mengganggu situasi damai di Papua.
“Mari kita jaga bersama situasi damai di Tanah Papua. Percayakan sepenuhnya kepada Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” tegas Kombes Pol. Adarma Sinaga.
Menutup rangkaian kegiatan, Satgas Humas Ops Damai Cartenz 2025 menegaskan bahwa aksi berbagi kasih ini akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan sebagai bentuk nyata kepedulian dan kedekatan Polri dengan masyarakat Papua.
