22/04/2025
Peristiwa

Mantan Anggota KKB Apresiasi Kegiatan Positif Binmas Noken Polri

Jubirnews.com – Binmas Noken Polri saat ini sudah sangat aktif melakukan berbagai kegiatan positif untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat. Seperti halnya kegiatan positif yang dilakukan oleh anggota Binmas Noken Polri yang ada di Papua.

Diketahui juga jika dalam kegiatan pemberian bibit sayuran dan membantu masyarakat bercocok tanam di kebun itu disambut dan diapresiasi oleh beberapa tokoh masyarakat, tokoh agama dan mantan anggota kelompok kriminal bersenjata yang sudah kembali ke pangkuan ibu pertiwi.

Kerinus Telenggen selaku Tokoh Agama di Kampung Kulurik dan Kampung Muara Kabupaten Puncak Jaya mengungkapkan jika pihaknya bersama masyarakat sekitar telah berjanji akan menjaga keamanan di Kabupaten Puncak Jaya.

“Bersama TNI-Polri kami akan menjaga keamanan di sini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada bapak Kapolri, pejabat Polri dan semua anggota Polri yang telah hadir di sini untuk membantu kami,” ucap Kerinus Telenggen.

Selain itu, Boni Talenggen yang merupakan mantan anggota kelompok kriminal bersenjata yang kini sudah kembali ke pangkuan ibu pertiwi turut mengapresiasi kehadiran dan bantuan dari Binmas Noken Polri yang ada di Kabupaten Puncak Jaya.

“Terima kasih kepada seluruh anggota Polri yang sudah membantu memberikan bantuan kepada kami dan kami siap menjaga keamanan bersama TNI-Polri di Kabupaten Puncak Jaya,” tegas Boni Talenggen.

Related posts

Kapolres yalimo pastikan situasi kondusif jelang pilkada

Jubir News

Produsen Pala Belanda akan Investasi Rp 4,2 T di Papua Barat

Jubir News

Dukungan Pemuda Muslim Jaga Keamanan Natal di Bumi Cenderawasih

Jubir News

Leave a Comment