30.7 C
Jayapura
15/06/2025
Hukum & Kriminal

Kapolres Timika : Satgas Nemangkawi Terus Mencari KKB Lainnya

Jubirnews.com – Pimpinan Kelompok Kriminal Bersenjata markas Kalikopi, Hengky Wanmang (31) tewas pasca Tim Gabungan TNI-Polri melakukan operasi penegakkan hukum terhadap gangguan keamanan Kelompok Kriminal Bersenjata di Papua dan Papua Barat, Minggu (16/08/2020).

“TNI-Polri yang tergabung dalam Satuan Tugas Operasi Nemangkawi sukses menindak tegas pimpinan KKB markas Kalikopi, Tembagapura, Hengky Wanmang,” ucap Kapolres Timika AKBP Era Adhinata.

Diketahui juga jika Hengky Wanmang merupakan salah satu orang yang paling dicari oleh Polri saat ini.

“Hengky Wanmang sudah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) sejak Juli Tahun 2018 lalu dengan Surat DPO bernomor: DPO/61/VII/2018/Reskrim,” tegas Kapolres Timika.

Alasan kuat Tim Gabungan TNI-Polri harus menindak tegas Hengky Wanmang, lanjut Kapolres Timika, kelompok KKB markas Kalikopi Tembagapura ini sudah terbilang sering melakukan aksi yang meresahkan masyarakat.

“Tim Satgas Nemangkawi harus dihadapkan dengan situasi dan medan yang sulit. Hutan lebat, sungai deras dan medan yang sangat curam harus dilalui oleh Tim Satgas ini untuk menindak tegas Hengky Wanmang dan kelompok KKB lainnya,” ucap Kapolres Timika.

Keberhasilan Tim Satgas Nemangkawi ini, lanjut Kapolres Timika, tak lepas dari hasil kerja sama yang dijalin erat antara aparat TNI dan Polri.

“TNI-Polri telah membuktikan jika mereka tetap solid dalam situasi sulit sekalipun. Terbukti, TNI-Polri berhasil menindak tegas Hengky Wanmang dan berhasil mengamankan sejumlah barang bukti,” ucap Kapolres Timika.

Yang terakhir, ucap Kapolres Timika, Tim Gabungan TNI-Polri masih terus mencari keberadaan Kelompok Kriminal Bersenjata lainnya yang belum tertangkap.

“Keberhasilan ini tak membuat kami lengah, kami (Satgas Nemangkawi) akan terus mencari sampai semua tertangkap (KKB),” tutup Kapolres Timika.

Beberapa barang bukti yang berhasil diamankan Tim Satgas Nemangkawi, lanjut Kapolres Timika, di antaranya ada ratusan amunisi dan beberapa pucuk senjata api yang masih bagus kondisinya.

“Banyak sekali barang bukti yang berhasil diamankan dan di bawa ke Polres Timika oleh Tim Satgas Nemangkawi. Nantinya, barang bukti ini bisa membantu mengembangkan informasi di mana keberadaan Kelompok Kriminal Bersenjata lainnya berada,” ucap Kapolres Timika.

Related posts

Hendak Melakukan Percobaan Penembakan, Aparat Gabungan Ops Damai Cartez dan Polres Yahukimo Amankan 3 Anggota KKB dan 1 Pucuk Senjata Rakitan Beserta Sejumlah Barang Bukti

Jubir News

Papua Police Chief Mentions Susi Air Pilot in Healthy and Safe Condition

Jubir News

Kapolri Apresiasi Kinerja Satgas Nemangkawi: Terus Jaga Sinergitas TNI-Polri

Jubir News

Leave a Comment